Cegah Kanker Serviks, Siswi Kelas 9 MTsN 2 Blitar Jalani Imunisasi HPV

Seluruh siswi kelas 9 MTsN 2 Blitar menjalani imunisasi Human Papillomavirus (HPV) dalam kegiatan yang berlangsung di aula sekolah pada Jumat,  21 Februari 2025. Program ini merupakan bagian dari upaya Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dalam mencegah infeksi virus HPV, yang dapat menyebabkan kanker serviks.

Kegiatan yang digelar setelah salat Dhuha ini berjalan lancar dengan antusias tinggi dari para siswi. Meski beberapa dari mereka merasa takut saat akan disuntik, berkat pendampingan guru serta edukasi dari tenaga kesehatan, proses imunisasi tetap berlangsung dengan baik.

Menurut Sulistianawati, A.Md., petugas Unit Kesehatan Sekolah (UKS) matsaneda, imunisasi ini sangat penting untuk membentuk kekebalan tubuh agar para siswi lebih terlindungi dari risiko kanker serviks di masa depan. “Kami berharap setelah kegiatan ini, seluruh siswi, khususnya anak perempuan, dapat lebih terjaga kesehatannya dan terhindar dari penyakit kanker serviks,” ujarnya.

Sebagai tindak lanjut, Puskesmas Talun bekerja sama dengan MTsN 2 Blitar mengadakan sesi edukasi bagi siswi kelas 9 mengenai pentingnya imunisasi HPV. Edukasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan bahaya virus HPV serta manfaat vaksinasi dalam menjaga kesehatan reproduksi.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari para guru dan orangtua. Mereka berharap program imunisasi HPV dapat terus dilakukan agar generasi muda, khususnya remaja perempuan, semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan sejak dini. (ER)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *