Kebersihan bagian dari iman. Allah SWT sangat menyukai kebersihan. Itulah sebabnya umat Islam diwajibkan senantiasa menjaga kebersihan. Apalagi saat ini wabah covid-19 juga belum reda. Jadi, sudah menjadi keharusan bagi semua masyarakat mematuhi anjuran pemerintah untuk menjaga kebersihan diri dan lingkungan untuk mencegah penyebaran virus corona.
Dalam upaya tetap menjaga kebersihan lingkungan dan mencegah meningkatnya penyebaran virus yang mematikan inilah, guru dan karyawan MTsN 2 Blitar, hari ini, Sabtu, 4 Juli 2020 melaksanakan kerja bakti di seluruh ruang dan halaman madrasah. Pelaksanaan kegiatan ini tentu tetap memperhatikan protokol kesehatan covid-19.
Kegiatan ini dilaksankan mulai pukul 07.30 sampai 10.30 WIB. Seluruh guru dan karyawan melaksanakan kebersihan ini sesuai dengan job tugasnya masing-masing yang telah dibagi oleh tim penggerak adiwiyata. Mengingat madrasah ini mempunyai 30 lokal kelas dan beberapa ruang sebagai penunjung kegiatan proses belajar mengajar.
Dengan semangat, komitmen dan tanggung jawab yang tinggi dari semua pegiat madrasah, maka kegiatan ini bisa diselesaikan sesuai target. Yaitu terciptanya lingkungan belajar yang asri, indah, bersih dan nyaman.
Meski saat ini sedang libur semester, namun tidak menyurutkan niat gotong royong seluruh warga madrasah mewujudkan kebersihan lingkungan dan menjaga ruang dan taman belajar tetap nyaman. Apalagi nanti akan ada siswa baru yang akan belajar di MTsN 2 Blitar.
Sebagai madraswah adiwiyata dan UKS memang sudah menjadi program rutin bagi seluruh guru, karyawan dan siswa kerja sama bersih-bersih lingkungan madrasah dan sekitarnya. Hanya saja hari ini, untuk siswa diwakili anggota OSIM dan Sobat Pustaka yang ikut bersih-bersih. Karena memang harus mematuhi anjuran pemerintah untuk mengintruksikan siswa tetap berdiam di rumah selama belum ada pemberitahuan bahwa wilayah biltar dinyatakan bebas dari covid-19.
Melalui kegiatan kebersihan madrasah ini diharapkan akan menambah semangat belajar siswa. Bila lingkungan bersih, ruang kelas tertata rapi, maka motivasi belajar siswa akan meningkat. Siswa yang merasa nyaman di madrasah akan menumbuhknan rasa aman pula berada di lingkungan madrasah.
Senantiasa menjaga kebersihana lingkungan ini memang salah satu keunggulan MTsN 2 Blitar. karena lingkungan yang bersih berdanpak besar bagi otak manusia. Oksigen yang berupa O2 yang dihirup melalui paru-paru Sebagian besar berfungsi memeperlancar peredaran darah melalui saraf manusia.
Selain itu dengan menjaga kebersihan dapat terhindar dari segala macam jenis penyakit. Contohnya saja smapah yang berserakan, kamar mandi yang penuh dengan jentik-jentik, hal ini tentu akan menimbulkan masalah kesehatan bagi siswa.
Untuk ini, marilah kita semua sebagai umat Islam senantiasa menjaga kebersihan dimanapun berada. Lingkungan yang bersih akan membuat penghuninya merasa betah, sebaliknya lingkungan yang kotor akan membuat penghuninya kabur.
Yuk mulai dari diri sendiri, mulai saat ini dan mulai melakukan perubahan dari yang kecil. Semoga kita semua senantiasa diberi kesehatan, keselamatan dunia dan akhirat. Amin.
Blitar, 4 Juli 2020
Drs. Sihabbudin
Kepala MTsN 2 Blitar